Tangerang Kota, Hiwata-- Media, relawan, dan driver ambulance yang tergabung dalam Aksi Tangerang Gelar buka puasa bersama (Bukber) dan Bagikan Takjil, di Ciledug, Kota Tangerang, pada Sabtu (15/3/2025).
Dalam kegiatan tersebut, ratusan takjil diberikan kepada masyarakat sekitar dan para penggunaan jalan di lampu merah Ciledug, secara langsung oleh para media, relawan dan driver ambulance tersebut yang di dampingi oleh pihak kepolisian Polsek Ciledug, Kota Tangerang.
Seperti yang di ungkapkan oleh Linda Mae Sari, Koordinator kegiatan Aksi Tangerang, yang juga sebagai awak media Tangerangsiber.co.id, "Alhamdulillah, dibulan suci ramadhan 1446/H 2025 ini, kita masih bisa kembali melakukan yang memang menjadi agenda rutin kita di setiap tahunnya. Untuk takjil sendiri sebannyak 800 bungkus takjil yang kami berikan kepada masyarakat dan para pengguna jalan secara langsung oleh teman teman yang Alhamdulillahnya juga didampingi oleh pihak kepolisian khususnya polsek Ciledug," kata Linda.
" Dimana dengan adanya hal ini diharapkan selain menjadi ladang amal ibadah kita, hal ini juga dapat menjadi bentuk memper erat tali silaturahmi, serta mendekatkan diri juga kepada masyarakat khususnya Kota Tangerang," tambahnya.
Selain itu, Hasan Abdullah pimpinan redaksi Tangerangsiber.co.id, yang juga tergabung dalam Himpunan Wartawan Tangerang (Hiwata) menambahkan, "Ini merupakan kegiatan sinergi yang positif antara temen temen media, polri, relawan dan driver ambulance yang juga sebagai bentuk semangat kebersamaan dan juga insyaallah dapat menghadirkan keberkahan untuk kita semua," ujar Hasan.
" Saya pribadi juga mengapersiasi dan mengucapkan bannyak terimakasih kepada para donatur maupun support temen temen semua, Semoga dengan kegiatan menabur kebaikan ini bisa memotivasi kita semua untuk lebih giat lagi dalam menjalankan ibadah puasa di bulan suci ramadhan ini, maupun kegiatan positif lainnya lagi," tuturnya.
Sementara itu, salah satu relawan yang tergabung dalam Aksi Tangerang berharap, bahwa kegiatan- kegiatab positif seperti ini dapat terus dilakukan.
" Semoga kegiatan kita ini bisa menjadi agenda rutin kedepannya dan tidak hannya berhenti sampai di situ saja, karena sebaik baiknyaa seseorang ialah yang dapat bermanfaat untuk orang lain," ucap Hafidz.
Diketahui dilokasi dalam kegiatan tersebut, dihadiri dan di ikuti langsung oleh Ambulance 234 SC, Shincan Ambulance, Ambulance IMS, Ambulance Semar, Ambulance Gerindra gondrong, ASC Ambulance, Ambulance Dede Seleb, Ambulance Cross Country, Ambulance PCNU jakbar, Ambulance Sultan 104, Ambulance Dewi kunti, Ambulance Icha, Ambulance Cordova, Montir Motor, Cahaya Bagus Mandiri Ambulance Service, Abudzar, Relawan RATC, Rs Petukangan, Tangerangsiber, Team Network Likaliku, Himpunan Wartawan Tangerang (Hiwata), IWC, dan Aiptu Marsudin, S.Sos Panit 1 Unit beserta beberapa personel Polsek Ciledug, Polres Metro Tangerang.
Sumber : Team Network Likaliku
Editor/Penerbit : Redaksi